Ketenangan Jiwa Kekayaan ada pada jiwa, kedermawanan ada pada ketaqwaan, kemuliaan ada pada sifat tawadhu, serta buah dari qonaah adalah ketenang jiwa. Faidah kajian Riyadush Sholihin, Ustadz Muhammad Nuzul Dzikri.
Author: admin
Menyayangi dan Memimpin
Menyayangi dan Memimpin Suami tidak diciptakan untuk menang dari istri. Tapi diciptakan untuk memimpin, menyayangi, membimbing dan menjaga istri dari api neraka. Faidah Kajian Cara Jitu Menghadapi Konflik Rumah Tangga – Ustadz Muhammad Arifin Baderi
Pembakar Syahwat
Pembakar Syahwat “Rasa takut kepada Allah layaknya api yang membakar syahwat”. Maka rasa takut terhadap Allah akan mendatangkan ketenangan serta keamanan di dunia dan akhirat. Kajian Riyadush Shalihaih – Ustadz Muhammad Nuzul Dzikri
Manusia Berjiwa Besar
Manusia Berjiwa Besar Mereka yang memiliki sifat pemaaf walaupun telah banyak dizalimi adalah orang-orang yang berjiwa besar. Mereka akan mendapatkan ketenangan hati ketika di dunia dan ampunan Allah pada hari kiamat kelak. Kajian Manusia Berjiwa Besar
Hati Yang Hanif
Orang yang berbuat sebuah kesalahan, kemudian menyadari serta memperbaiki kesalahan tersebut. Sungguh mereka memiliki hati yang hanif. Hati yang bersih, lurus dan condong kepada kebenaran. Purbalingga, 20 Sya’ban 1445 H / 29 Feb 2024
Ilmu Adalah Pelita
Ilmu Adalah Pelita Ilmu agama ibarat pelita, yang cahayanya kita gunakan disaat menghadapi kegelapan hawa nafsu dan kebodohan. Siapa yang berjalan tanpa cahaya ia sangat rentan untuk terjatuh dalam sebuah kesalahan yang akan membahayakannya di dunia dan akhirat. Kajian Tadzkiratus saami’ wal mutakallim fii adabil ‘alim wal muta’alim
Allah Maha Menjamin
Allah Maha Menjamin Allah yang telah menciptakan, kemudian mengadakan segala sesuatu yang di bumi untuk keperluan hidup. Allah menyempurnakan rizki dan menjamin serta mencukupi seluruh kebutuhan hamba-Nya. Apakah pantas kita menyembah dan meminta kepada selain Allah? Kajian Mukhtasor Walillahil Asma’ul Husna
Dimana Hatimu?
Dimana Hatimu? Ketika kita sholat kita berada dalam ibadah yang paling agung, sangat dekat kepada Allah. Jika setan tidak mampu membuat fisik seseorang meninggalkan sholat, maka setan akan membuat hati orang tersebut yang meninggalkan sholat. Faidah Kajian Al-Wabilush Shayyib
Allah Maha Indah
Allah Maha Indah Keindahan Allah meliputi Dzat, Nama, Sifat dan Perbuatan-Nya. Hal ini akan membuat kita semakin cinta kepada Allah, karena meyakini takdir atau perbuatan Allah seluruhnya indah. Tidak mungkin Allah menakdirkan sesuatu melainkan itu adalah yang terbaik. Kajian Mukhtashor Walillahil Asma’ul Husna
Selalu Optimis
Selalu Optimis Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu, maka jaga dan besarkan harapan serta optimisme kita. Jangan pernah berputus asa. Faidah Kajian Tadzkiratus Saami’